BUNGA ANGGREK DARI INDONESIA YANG BERAGAM

Buat pecinta anggrek, apa aja sih tanaman anggek khas indonesia ? aku mau bagi bagi info buat kalian. langsung simak aja ya ,

1. Jenis Bunga Anggrek Hitam


Bunga Anggrek
deweezz.com

Anggrek Hitam memiliki nama ilmiah (Coelogyne Pandurata) merupakan jenis anggrek yang banyak terdapat di Kalimantan dan Sumatera. Nama anggrek hitam diberikan karena jenis ini memiliki labellum atau lidah berwarna hitam yang sedikit berbulu.

2. Anggrek Jenis Cattleya


Bunga Anggrek
deweezz.com

Bunga Anggrek Cattleya adalah salah satu jenis anggrek yang bersifat epifit. Jenis anggrek ini berasal dari Kosta Rika, namun di Indonesia juga banyak ditemukan. Nama Cattleya diberikan oleh John Lindley pada tahun 1824, sebelum itu Sir William Cattley yang telah berhasil membudidayakan anggrek jenis anggrek Cattleya.
Ciri khas dari anggrek jenis ini adalah efektivitas daunnya, yang mana Cattleya tidak baik jika setiap hari terkena sinar matahari langsung. Dalam sehari jenis ini hanya membutuhkan matahari selama 4-5 jam. Jika daunnya berwarna hijau gelap, berarti menandakan bunga kekurangan sinar matahari. Dan sebaliknya, jika sinar matahari terlalu lebih bunga akan berwarna hijau kekuningan.

3. Anggrek Tebu


Bunga Anggrek
deweezz.com

Jenis Angrek Tebu, memiliki nama ilmiah (Grammatophyllum Speciosum). Bunga anggrek ini merupakan jenis terbesar diantara spesies lainnya. Seringkali anggrek ini disebut anggrek macan, anggrek ratu, dan anggrek harimau.
Anggrek tebu dapat tumbuh mencapai ketinggian 2 hingga 3 meter, dengan diameter 2 sentimeter, dan bunganya berdiameter 10 sentimeter. Karena itulah jenis ini diberikan nama anggrek tebu, yang memang bentuknya besar dan memiliki batang seperti tebu.

4. Tanaman Hias Anggrek Jenis Oncidium


Bunga Anggrek
Deweezz.com

Oncidium merupakan suku anggrek yang berasal dari keluarga Epidendroideae. Jenis ini tersebar di wilayah Florida Selatan hingga Amerika Selatan. Pada umumnya anggrek oncidium tumbuh di daerah kering.

5. Anggrek Selop


Bunga Anggrek
deweezz.com

Anggrek Selop adalah jenis anggrek yang termasuk tanaman endemik di JawaTimur. Anggrek dengan nama latin Paphiopedilum Glaucophyllum banyak ditemukan pada habitatnua di kawasan selatan lereng Gunung Semeru, Jawa Timur.
Ciri dari bunga anggrek selop yaitu memiliki 4 helai kelopak, yang mana 2 helai adalah kelopak utama, 2 helai kelopak samping, dan terdapat 1 labellum. Uniknya anggrek selop ini memiliki bentuk bibir yang mirip dengan tanaman kantung semar.

6. Jenis Anggrek Bulan


Bunga Anggrek
deweezz.com

Anggrek Bulan memiliki nama ilmiah yaitu Phalaenopsis Amabilis, anggrek jenis ini tidak begitu menyukai sinar matahari. Pada umumnya anggrek bulan diletakkan di dalam ruangan yang tak tersinari matahari secara langsung.
Anggrek bulan memiliki aroma yang sangat harum dan pula bunganya mekar lebih lama dibanding bunga anggrek lainnya. Di Indonesia, banyak sekali dari kalangan masyarakat hingga pencinta tanaman hias yang menyukai bunga anggrek bulan. Bunga anggrek adalah salah satu bunga nasional Indonesia, yang mana telah ditetapkan sebagai Puspa Pesona.

7. Anggrek Monyet


Bunga Anggrek
deweezz.com

Anggrek monyet atau dikenal dalam bahasa Inggris yang diberikan nama oleh Luer, yaitu Dracula Simia. Bunga ini memiliki bentuk yang sangat unik, keunikannya dapat dilihat dari bentuk bunganya yang mirip dengan rupa monyet. Habitatnya berada pada ketinggian 2000 meter, dengan suhu 27° celcius.

8. Anggrek Bibir Berbulu


Bunga Anggrek
deweezz.com

Anggrek Berbulu merupakan bunga cantik yang berasal dari Indonesia asli. Namun, anggrek bulu ini jarang dikenal, kalah populer dibanding Anggrek Hitam. Anggrek berbulu memiliki nama ilmiah Coelogyne Speciosa. Jelas mengapa bunga ini dinamakan anggrek bibir berbulu, ya karena memang bunga ini memiliki bibir yang ditumbuhi bulu dan itu merupakan ciri khasnya tersendiri.

9. Jenis Anggrek Ki Aksara


Bunga Anggrek
deweezz.com

Anggrek Ki Aksara atau dalam bahasa ilmiahnya dikenal dengan nama Mecodes Petola. Bunga ini berbeda dengan jenis lainnya, yang mana keindahan bunga ini terletak pada daunnya. Terlihat daunnya yang berwarna hijau serta sedikit ungu gelap, dan mempunyai urat yang bertekstur longitudinal berwarna emas cerah, serta permukaan yang seperti beludru.

10. Tanaman Hias Anggrek Violet


Bunga Anggrek
deweezz.com

Bunga Anggrek Violet memiliki nama ilmiah Phalaenopsis Violacea. Pesona yang dimiliki bunga ini adalah kelopak bunga yang indah dan aroma yang sangat harum. Jadi sangat cocok sekali buat kamu yang mau menjadikan halaman rumah selalu segar dan harum.

sumber :http://deweezz.com/jenis-bunga-anggrek-lengkap/

Comments

Popular posts from this blog

TIPS BUAT KAMU YANG MERASA DIKUCILKAN DI KELAS

APA ITU DIET KWETIAU ?